0 Kampung Toga Sumedang

Berbicara Sumedang, maka yang pertama kali muncul dalam pikiran adalah tahu... :) Ya, Kota Sumedang memang terkenal dengan makanan khas-nya yaitu Tahu Sumedang. Tapi selain tahu, Sumedang juga memiliki tempat wisata alam yang menawarkan pemandangan yang indah. Salah satu tempat wisata yang wajib kamu kunjungi ketika wisata ke Sumedang adalah Kampung Toga.
Kampung Toga merupakan kawasan wisata yang berwawasan lingkungan, di sana kamu akan disuguhi suasana pedesaan khas parahyangan. Lokasinya yang berada di atas perbukitan memberikan pemandangan alam yang menyejukkan mata dan menentramkan hati... :) Kampung Toga memiliki fasilitas yang lengkap untuk bersantai dan menghabiskan waktu berlibur kamu. Fasilitas tersebut antara lain: Villa, Kolam Renang, Restoran, Outbond, paralayang, gantole, Arung Jeram, dan fasilitas lainnya yang bisa kamu nikmati bersama teman atau keluarga.

Lalu dimanakan letak tempat wisata ini? Kampung Toga berada 2 KM dari pusat kota Sumedang. Tepatnya di Jalan Makam Cut Nyak Dien, Gunung Puyuh Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan. 

Sejarah Kampung Toga Sumedang 

Pada awalnya pendirian Kampung Toga diprakarsai oleh Drs. Samsudin, seorang Pegawai Negeri Sipil yang tinggal di Sumedang. Beliau berkeinginan untuk membedah daerah gersang dan kurang produktif yang berada di sekitar lereng perbukitan daerah Kabupaten Sumedang untuk dijadikan kawasan wisata. Itulah awal gagasan yang terbersit pada tahun 1997 oleh Bapak yang gelar kesarjanaannya didapat dari Universitas Islam Nusantara Bandung jurusan Ekonomi Pembangunan. Menurutnya di Sumedang dirasakan masih sangat kurang adanya obyek wisata untuk dapat menarik pengunjung secara massal dalam satu tempat dengan segala fasilitas yang lengkap demi kepuasan para pengunjung. Konsep wisata inilah yang dapat dikembangkan sesuai dengan keberadaan kabupaten Sumedang yang kaya akan keanekaragaman seni dan budaya serta alam pegunungan yang masih asri ditunjang dengan visi Kabupaten Sumedang menjadi daerah agro bisnis dan pariwisata serta misi pariwisata kabupaten Sumedang mewujudkan daerah pariwisata budaya dan pariwisata lingkungan.

Nah, itulah sekilas info mengenai Kampung Toga di Sumedang. Bagi kamu yang akan berwisata ke Sumedang, maka jangan lewatkan untuk mengunjungi tempat yang satu ini. Info mengenai objek wisata di Sumedang bisa kamu lihat di sini: Tempat Wisata Di Sumedang

0 komentar:

Posting Komentar

 

Info Wisata Copyright © 2014 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates